Bad hair day bikin suasana hati menjadi buruk? Apalagi jika hari itu Anda sedang memiliki banyak pekerjaan yang menjemukan dan masih harus menghadapi bad hair day. Dijamin, suasana hati Anda akan menjadi semakin buruk! Berikut adalah beberapa tips jitu untuk mengatasi bad hair day yang menyebalkan.
1. Mengikat rambut
Ini bisa menjadi cara terbaik untuk menyembunyikan kondisi rambut Anda yang tampak menyedihkan. Anda bisa memilih ikat rambut yang lucu atau elegan untuk membuat tampilan rambut menjadi lebih indah.
2. Toner dan air
Jika Anda memiliki akar rambut yang berminyak, Anda bisa mencoba mencampur toner bebas alkohol dengan air dalam jumlah yang sama. Kemudian tuangkan campuran ini ke dalam botol semprot dan semprotkan secara merata pada akar Anda, kemudian blow dry. Rambut Anda akan terlihat lebih segar dan tidak terlalu berminyak.
3. Mengatasi bau tidak sedap pada rambut
Rambut Anda memiliki bau tidak sedap karena paparan asap rokok, bakaran sampah, dll, dan Anda tidak punya waktu untuk mencuci rambut Anda? Untuk sementara waktu, Anda bisa menyemprotkan spray rambut beraroma segar untuk menutupi baunya.
4. Shampo dan tea tree oil
Jika Anda memiliki rambut berminyak, cobalah untuk mencampur shampo Anda dengan satu tetes tea tree oil, dan kemudian mencuci rambut dengan campuran itu. Tea tree oil dapat membantu menyerap minyak berlebih pada akar rambut dan membuat rambut jadi tidak mudah berminyak.
Inilah empat tips mengatasi bad hair day yang menyebalkan. Selamat mencoba!
Sunday, September 28, 2014
Berlangganan
Bagikan di Facebook
Bagikan di Twitter
Tips mengatasi bad hair day yang menyebalkan
Bagikan di Facebook
Bagikan diTwitter
Bagikan di Google+
Related with : Tips mengatasi bad hair day yang menyebalkan
Subscribe to:
Post Comments (Atom)